SOAL DAN PEMBAHASAN MENENTUKAN ISOMER ALKANA

Posted by on 30 November 2014 - 10:47 AM

Isomer merupakan senyawa-senyawa yang berbeda tetapi memiliki rumus molekul yang sama. Isomer umumnya ditandai dengan kesamaan rumus molekul dan perbedaan nama. Jika kita mahir dalam menentukan rumus molekul hanya dengan melihat nama IUPAC suatu senyawa, maka akan sangat mudah untuk menentukan apakah senyawa-senyawa tersebut merupakan isomer atau bukan.

Akan tetapi, seringkali ditemui dalam persoalan bahwa beberapa senyawa terlihat memiliki rumus molekul sama dan nama yang berbeda dan kita akan berfikir bahwa mereka adalah isomer. Pada kenyataannya, mereka adalah senyawa yang sama bukan sebuah isomer.

Dengan kata lain, terkadang penamaan senyawa yang keliru menyebabkan kita berfikir bahwa senyawa-senyawa tersebut merupakan isomer. Hal ini terjadi karena penulisan rumus bangun yang berbeda terkadang memiliki nama IUPAC yang sama sehingga mereka bukanlah isomer melainkan senyawa yang sama dengan penulisan yang berbeda.

Keisomeran Alkana

Keisomeran alkana merupakan keisomeran sruktur yaitu cara atom saling berikatan. Keisomeran pada alkana umumnya terjadi karena adanya perbedaan kerangka rantai induk dan perbedaan posisi cabang-cabangnya.

Seperti yang kita tahu, perbedaan rantai induk dan perbedaan posisi cabang menyebabkan senyawa-senyawa tersebut memiliki nama yang berbeda-beda akan tetapi jika dilihat rumus molekulnya, tak jarang ditemui bahwa mereka memiliki rumus molekul yang sama.

Banyaknya isomer tergantung pada panjang rantai karbon yang mereka miliki. Semakin panjang rantai karbon yang dimiliki senyawa alkana, maka akan semakin banyak pula kemungkinan isomernya. Akan tetapi perlu diingat bahwa kemungkina-kemungkinan tersebut tidak selamanya eksis sehingga diperlukan cara sistematis untuk melihat banyaknya isomer yaitu dengan cara menggambarkan rumus bangunnya.

Kumpulan Soal Menentukan Isomer Alkana

  1. Periksalah apakah pasangan senyawa di bawah ini merupakan isomer atau hanya berbeda penulisan.
    isomer alkana
    isomer alkana





    Pembahasan
    Sekilas bila kita tidak memahami konsep penamaan IUPAC, kita akan cenderung mengatakan bahwa kedua senyawa tersebut merupakan isomer.  Tapi itu adalah kesalahan. Berdasarkan penamaan IUPAC, nama dua senyawa di atas adalah sama. Jadi mereka bukanlah isomer melainkan berbeda cara penulisannya saja.
    isomer alkana
    isomer alkana

     2−metilpentana.




    Kedua senyawa di atas adalah senyawa yang sama dengan nama 2−metilpentana.


  2. Tentukan pasangan senyawa yang merupakan isomer dari tiga senyawa di bawah ini.
    isomer alkana

    isomer alkana

    isomer alkana







    Pembahasan
    isomer alkana


    nama = 2,4−dimetilpentana
    isomer alkana


    nama = 2,3−dimetilpentana
    isomer alkana


    nama = 2,3−dimetilpentana



    Jadi, senyawa yang merupakan isomer adalah senyawa nomor 1 dan nomor 2 atau senyawa nomor 1 dan nomor 3 yaitu  2,4−dimetilpentana dengan 2,3−dimetilpentana.


  3. Tulislah rumus struktur dan nama IUPAC dari semua isomer yang dimiliki oleh senyawa C4H10.

    Pembahasan
    Agar penulisan sistematis, maka mulailah dengan isomer rantai lurus terlebih dahulu kemudian kurangi rantai induknya dan beri cabang metil begitu selanjutnya hingga dihasilkan beberapa isomer.

    isomer alkana
    n-butana


    isomer alkana

     2−metilpopana



    Jadi, senyawa C4H10 hanya memiliki dua isomer.



  4. Tulislah rumus struktur dan nama IUPAC dari semua isomer yang dimiliki senyawa C5H12.

    Pembahasan  
    isomer alkana

    n-pentana
    isomer alkana

    2−metilbutana



    C5H12 memiliki tiga isomer. Yang ketiga adalah 2,2-dimetil-propana.



  5. Tulislah rumus struktur dan nama IUPAC dari semua isomer yang dimiliki oleh senyawa C6H14.

    Pembahasan
    isomer alkana

    n-heksana
    isomer alkana

    2−metipentana
    isomer alkana

    3−metipentana
    isomer alkana


     2,2−dimetibutana
    isomer alkana

    2,3−dimetibutana




    Jadi, senyawa C6H14 memiliki 5 isomer seperti gambar di atas.



Edutafsi.com adalah blog tentang bahan belajar. Gunakan menu atau penelusuran untuk menemukan bahan belajar yang ingin dipelajari.

5 comments :

  1. Hi, saya mau tanya. Apakah mungkin senyawa C5H12 mempunyai 3 isomer? Salah satunya yaitu 2,2-dimetilpropana?? Terimakasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi, Yudhis. Ya, ada 3 isomer salah satunya 2,2-dimetilpropana atau neopentana. sya jg bgung knp di atas cuma dua. Mgkin saya yg silap pas input. Thanks.

      Delete
  2. Apakah 2 etil butana termasuk kedalam isomer C6H14?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau berdasarkan tatanama IUPAC, penamaan 2 etil butana itu tidak tepat karena kalau 2 etil butana, itu rantai terpanjangnya masih bisa 5 (pentana) bukan 4 (butana). Nama yang benar untuk 2 etil butana itu adalah 3 metil pentana. Jadi, 2 etil butana tidak termasuk isomer C6H14 karena itu sama dengan 3 metil pentana. Mungkin bisa diperhatikan struktur 3 metil pentana, itu sama dengan 2 etil butana.

      Delete