KUMPULAN MODEL SOAL SBMPTN KIMIA TENTANG TERMOKIMIA

Posted by on 21 July 2017 - 8:07 PM

Edutafsi.com - Termokimia. Kumpulan model soal SBMPTN bidang studi kimia tentang termokimia. Kumpulan soal ini terdiri dari beberapa model soal tentang termokimia yang sering keluar dalam soal SBMPTN dan meliputi beberapa subtopik dalam pembahasan termokimia seperti pengertian entalpi, jenis reaksi kalor berdasarkan reaksi sistem terhadap lingkungan, jenis-jenis panas berdasarkan reaksi yang terjadi, hukum termodinamika I, hukum termodinamika II, kesetimbangan reaksi, perubahan entalpi, hukum Hess, energi ikatan, dan energi ikatan rata-rata.

Soal 1 : Menentukan Perubahan Entalpi
Ke dalam 50 cm3 larutan HCl 1 M dengan suhu 26oC ditambahkan 50 cm3 larutan NaOH 1 M. Suhu tertinggi campuran adalah 33oC. Jika dianggap massa larutan sama dengan massa air diam dan 1 kalori = 4,2 Joule, maka perubahan entalpi reaksi sebesar ....
A. 58,8 kJ/mol
B. 29,4 kJ/mol
C. 11,76 kJ/mol
D. 5,88 kJ/mol
E. 2,94 kJ/mol

Soal 2 :  Reaksi Termokimia
Diberikan reaksi :
C3H8(g) + O2(g) → 3CO2(g) + 4H2O(g) ; ΔH = x kkal.
Reaksi di atas dapat juga disebut ....
A. Kalor pembentukan CO2
B. Kalor pembentukan H2O
C. Kalor pembentukan CO2 dan H2O
D. Kalor netralisasi C3H8 dan H2O
E. Kalor pembakaran C3H8

Soal 3 : Menentukan Entalpi Pembentukan
Untuk menguraikan 17 gram NH3(g) menjadi unsur-unsurnya diperlukan energi 11 kkal, maka panas pembentukan NH3 adalah .... (Ar N = 14, H = 1).
A. 22 kkal
B. 17 kkal
C. 13 kkal
D. 11 kkal
E. 9 kkal

Soal 4 : Menentukan Entalpi Pembakaran
Diketahui :
(1) Pembentukan C2H2, ΔH = -337 kkal/mol
(2) Pembentukan  H2O, ΔH = -68,3 kkal/mol
(3) Pembentukan Cl2, ΔH = -94,1 kkal/mol
Berdasarkan data tersebut, maka entalpi pembakaran C2H2 adalah ....
A. -805 kkal/mol
B. -605 kkal/mol
C. -499,4 kkal/mol
D. +499,4 kkal/mol
E. +805 kkal/mol

Soal 5 : Menentukan Perubahan Entalpi
Diketahui perubahan entalpi pembentukan standar C2H4(g) = 52 kJ/mol, H2O = 286 kJ/mol, C2H3OH = -278 kJ/mol. Harga perubahan entalpi reaksi C2H + H2O → C2H5OH adalah ....
A. -984 kJ/mol
B. -199 kJ/mol
C. -62 kJ/mol
D. -44 kJ/mol
E. -26 kJ/mol

Soal 6 : Menentukan Suhu Akhir Reaksi
Kalor yang dihasilkan dari reaksi penetralan 100 gram larutan (massa jenis larutan dianggap sama dengan massa jenis air) adalah 4,2 kJ. Jika suhu awal reaksi 31o C, maka suhu akhir reaksi tersebut adalah ....
A. 52o C
B. 49o C
C. 45o C
D. 41o C
E. 39o C

Soal 7 : Menentukan Perubahan Entalpi
Diketahui reaksi :
C(s) + 2S(s) → CS2(g)    , ΔH = +27,6 kJ
C(s) + O2(g) → CO2(g)   , ΔH = -94,0 kJ
S(s) + O2 → SO2(g)        , ΔH = -70,9 kJ
Berdasarkan data di atas, maka perubahan entalpi dari 19 gram CS2 dibakar menurut reaksi
CS2(g) + 3O2(g) → CO2(g) + 2SO2(g)
adalah ...  (Ar C = 12, S = 32, O = 16)
A. -65,85 kJ
B. -50,7 kJ
C. -4,5 kJ
D. +4,5 kJ
E. +50,7 kJ

Soal 8 :  Menentukan Entalpi Netralisasi
Jika 100 cm3 larutan NaOH 1 M direaksikan dengan 100 cm3 larutan HCl 1 M dalam sebuah bejana, ternyata suhu larutan naik dari 29o C menjadi 37o C. Jika larutan dianggap sama dengan air, kalor jenis air 4,2 J/G.K4, dengan reaksi :
HCl(g) + NaOH(g) → NaCl + H2O
Maka, Δ netralisasi adalah ....
A. 82,3 kJ/mol
B. 71,4 kJ/mol
C. -7,1 kJ/mol
D. -45,9 kJ/mol
E. -54,6 kJ/mol

Soal 9 : Menentukan Energi yang Dibebaskan
Jika diketahui ΔHf CO2(g) = -94,1 kKal, ΔHf H2O(g) = -57,8 kKal, ΔHf C3H8 = -24,8 kKal, maka energi yang dibebaskan pada pembakaran 1 gram gas propana (Mr = 44) adalah ....
A. 488,7 kKal
B. 183,3 kKal
C. 122,2 kKal
D. 22,2 kKal
E. 11,1 kKal

Soal 10 :  Menentukan Energi Ikat Rata-rata
Jika diketahui energi ikatan rata-rata O=O adalah 119,2 kJ, berdasarkan reaksi :
½N2(g) + O2(g) → O=N=O , ΔH = + 9,1 kJ
Maka besar energi ikatan rata-rata N=O adalah ....
A. 101,55 kJ
B. 105,75 kJ
C. 233,10 kJ
D. 324,20 kJ
E. 446,20 kJ
Edutafsi.com adalah blog tentang bahan belajar. Gunakan menu atau penelusuran untuk menemukan bahan belajar yang ingin dipelajari.